web analytics
AD PLACEMENT

Kreasi Lalaran Uji Kelancaran Nadzoman 

AD PLACEMENT
0 0
Read Time:1 Minute, 18 Second

Pondok Pesantren HM Al-Mahrusiyah Putri Lirboyo, Elmahrusy Media.

(24/12) masih dalam rangkaian menuju puncak harlah ke-22 Pondok Pesantren HM Al-Mahrusiyah. Pagi ini perlombaan lalaran nadzom kembali memeriahkan suasana di Sakan Darur Rosyidah. Keceriaan dan semangat para santri cukup membuat dewan juri mengacungkan jempol untuk event hari ini.

Lomba kreasi lalaran nadzom tidak hanya sekadar untuk memeriahkan acara, akan tetapi juga untuk menguji kelancaran hafalan nadzom serta kreatifitas para santri. Mereka dituntut untuk malafalkan nadzoman dihadapan para juri dan audien dengan lagu-lagu yang menarik, diiringi alat musik ala kadarnya. Bukan rebana, juga bukan darbuka. Akan tetapi justru, barang-barang seadanya seperti ember, piring, hanger, sendok, dan berbagai peralatan lainnya mereka sulap menjadi alat musik dengan melodi indah nan menarik.

Selain itu, penampilan kostum para pemainnya juga tak luput menjadi bagian penilaian  dewan juri Penampilan kostum para santri tidak serta merta hanya menggunakan pakaian syar’an wa ‘adatan akan tetapi mereka berlomba-lomba pula dengan kostum yang unik dan menarik perhatian, seperti menggunakan pakaian adat, kostum ala anak jalanan, peri dan bidadari, bahkan ada pula yang menyertakan drama dalam kreasi musiknya.

AD PLACEMENT

Dalam event ini persiapan mental juga menjadi hal yang sangat perlu diperhatikan. Sebab tak jarang, lancar saat melalar tapi hilang saat maju didepan. Tujuan utama dari lomba ini sesungguhnya bukan hanya untuk menguji kreatifitas maupun kelancaran nadzom akan tetapi untuk membangkitkan semangat para santri dalam melalar dan melafalkan nadzomnya.

Semoga melalui event ini dapat meningkatkan kelancaran nadzom para santri ketika muhafadzoh akhirusanah sehingga tak ada lagi predikat mutawasith yang ada hanya jayyid jiddan. Wallahu a’lam

 

About Post Author

Alifia Azzahra

Santri Mahrusy, pengemis syafaat Nabi asal kediri
Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

AD PLACEMENT

AD PLACEMENT

Santri Mahrusy, pengemis syafaat Nabi asal kediri

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like
Menjelang Perpulangan, Berikut Pesan Gus Anas dan Ning Ochi

Menjelang Perpulangan, Berikut Pesan Gus Anas dan Ning Ochi

Haul Almarhum Almaghfurlah KH. Abdul Karim wa Zaujatihi Wa Dzurriyyatihima

Haul Almarhum Almaghfurlah KH. Abdul Karim wa Zaujatihi Wa Dzurriyyatihima

Pesan-Pesan Gus Reza Dalam Pembekalan Mudik Santri

Pesan-Pesan Gus Reza Dalam Pembekalan Mudik Santri

Muwadda’ah Asrama Al-Misky, Berikut Untaian Kalam Hikmah Murobbi

Muwadda’ah Asrama Al-Misky, Berikut Untaian Kalam Hikmah Murobbi

Gus Reza Mengingatkan Tafaqquh Fi ad-Diin dalam Acara Buka Bersama

Gus Reza Mengingatkan Tafaqquh Fi ad-Diin dalam Acara Buka Bersama

Sanadan 2025 Berani Tampil Beda

Sanadan 2025 Berani Tampil Beda

AD PLACEMENT