Kediri-Pers Mahrusy (16/06), Allahu akbar Allahu Akbar Alahu akbar, lantunan takbir menggema diseluruh jagad raya untuk menyambut hadirnya Hari Raya Idhul Adha. Tak kalah meriah, malam ini Asrama Darsyi turut menggelar serangkaian acara kreasi santri dan gema takbir bersama.
Seperti rutinitas biasanya, setelah sholat jama’ah isya’ dan istighotsah, seluruh santri Asrama Daru Rasyidah berbondong-bondong memenuhi Aula Al-Fatah. Acara dibuka dengan lantunan qiro’atil qur’an kemudian disambung dengan sambutan oleh Ibu Nur Wahidah. Beliau ngendikan, “Barang siapa yang menghidupkan dua malam hari raya dengan ibadah karena mengharap pahala Allah, maka hatinya tidak akan mati di hari semua hati mati.” tutur Ibu Nur Wahidah.
Kemudian beliau melanjutkan, “Setidaknya menghidupkan malam hari raya dengan membaca subbhanallah wa bihamdih sebanyak 300 kali,” lanjut penasehat aktif PP HM Al-Mahrusiyah Asrama Daru Rasyidah.
Usai sambutan, masuklah diacara yang dinanti-nanti yakni kreasi santri yang meliputi MSQ (Musabaqoh Sahril Qur’an), gema sholawat, puisi berantai, dan acara terakhir sekaligus penutup, yakni sing song medley elmahrusy.
Kreasi demi kreasi dimeriahkan dengan sorak sorai dan tepuk tangan para santriwati yang menghidupkan lebaran a di penjara suci. Meskipun hidup jauh dari orang tua, keluarga, dan tanah kelahiran, semangat para santri tak mudah tergerus oleh arus rindu yang seringkali membanjiri hati. Niat dan tekad merekalah yang akan menghantarkan menuju cita-cita mulia, ilmu manfaat baroakah, dan husnul khotimah. Wallahu a’lam.
.