Kediri, Elmahrusy Media.
Ahad, (26/01) Pondok Pesantren HM Al-Mahrusiyah Putra Lirboyo mengadakan peringatan Isro Mi’roj Nabi Muhammad Saw.
Acara yang bertempat di halaman belakang gedung sekolah itu terlihat semarak oleh segenap santri berbaju dan berkopeah putih, mengikuti lantunan rebana membacakan sholawat.
Acara itu dihadiri oleh Agus H. Izzul Maula Dliya’ullah dan segenap perwakilan lembaga yang berada di bawah naungan Yayasan Al-Mahrusiyah.
Hingga, berdirinya MC membacakan susunan acara dan dilanjut dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an.
Pada sesi sambutan, Bapak Ashif Zam-Zami memberikan sambutannya atas nama perwakilan Ketua Pondok. Dalam sambutannya, setelah memancing antusiasme hadirin dengan yel-yel dari setiap lorong, beliau menyampaikan perihak keutamaan-keutamaan bulan Rajab secara singkat dan lugas.
Sebelum akhirnya, Maulid Simtudduror dibacakan dan mahalul qiyam.
Selepas pembacaan maulid, Gus Izzul memberikan mauizhotul hasanahnya. Dalam tema Isra’ Mi’raj ini, Gus Izzul menyampaikan perihal keagungan kisah panjang peristiwa ini: perjalanan Nabi di waktu malam, dari Masjidil Haram hingga ke Masjidil Aqsa, lalu naik ke Sidrotul Muntaha.
Juga 3 poin sebab terjadinya peristiwa Isra’ Mi’raj; pertama sebab atas dasar menghibur Nabi atas wafatnya istri dan pamanya, kedua sebab rindunya buraq, dan perdebatan antara bumi dan langit.
”Mari kita jadikan peringatan Isra’ Mi’raj sebagai renungan kita, sebagai momen tafakur, taqarrub ilallah, percaya akan peristiwa malam ini, dan perintah Isra’ Mi’raj yang diturunkan kepada umat Muslim melalui Nabi Muhammad Saw dalam peristiwa ini.”
Acara ditutup dengan do’a yang disampaikan oleh Agus H. Izzul Maula Dliya’ullah.