Kediri, Elmahrusy Media. Jum’at (16/08) malam, Acara rutin tahunan dalam rangka memperingati Harlah (Hari Lahir) PP Al-‘Asyqie HM Al-Mahrusiyah Ngampel Lirboyo Kediri yang ke-9 diadakan di Mushola Al-Asyiqie PPHM Al-Mahrusiyah.
Terselenggaranya acara ini tidak lepas dari peran panitia Harlah yang telah menyiapkan acara ini dari jauh-jauh hari agar terlaksana dengan lancar.
Acara tersebut dimulai pada pukul 20:06 WIB, dengan penampilan dari Habsyi Harirrotus Sholawat dan dilanjutkanAsyiqien pembacaan dhiba’.
Acara dilanjutkan dengan doa dan pemotongan nasi tumpeng yang dipimpin oleh beliau KH. Melvin Zainul Asyiqien dan Ning Aliyah Harir
KH. Melvien Zainul Asyiqien dalam Mauidhotul Hasanah menyampaikan pesan kepada seluruh santri-santrinya,
“Semoga semakin betah dipondoknya, terutama santriku yang baru, semoga betah, mondoknya semakin lama, semakin ta’awud dipondok, dan tidak banyak mengeluh lagi ”.
Beliau melanjutkan dengan dawuh,
“Seng senior ojo ngroso superior lan seniorisme, seng junior ojo ngroso cilik ati
لَيْسَ مِنَّا مَنْ لَمْ يَرْحَمْ صَغِيرَنَا وَيُوَقِّرْ كَبِيرَنَا
Bukan golongan kami orang yang tidak menyayangi yang lebih muda atau tidak menghormati yang lebih tua.”
(HR. at-Tirmidzi no. 1842 dari shahabat Anas bin Malik)”
Dalam acara ini juga terdapat pertanyaan kuis, dimana jika bisa menjawab akan mendapat hadiah.
Rangkaian Harlah ditutup dengan pembagian hadiah lomba kaligrafi dan doa yang dipimpin oleh KH. Melvin Zainul Asyiqien.